Pantun Jenaka : Pengertian, Contohnya Dan Perbedaannya Dengan Pantun Remaja Beserta Contohnya

Pantun jenaka merupakan salah satu jenis budaya dimana hal ini bertujuan dengan bahasa dengan tujuan menghibur. Tentu sudah tak asing lagi bagi kita bahwa negara Indonesia memiliki berbagai macam budaya yang kompleks serta banyak sekali jenisnya dimana berbagai macam jenis budaya mulai dari budaya dengan tujuan seni, pakaian, makanan, hingga termasuk seperti bahasa. Dimana budaya dalam bahasa ini bertujuan untuk melestarikan berbagai macam bahasa mulai dari bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi ataupun berbagai macam jenis bahasa daerah yang dimana memang seperti kita ketahui bahwa setiap daerah memiliki jenis-jenis bahasanya sendiri.

Pantun sendiri merupakan salah satu contoh dimana merupakan jenis budaya dari bidang bahasa di Indonesia. Dimana seperti kita ketahui bahwa pantun sendiri pada penggunaanya memang berbeda-beda pada setiap daerahnya, dengan menggunakan bahasa daerahnya masing-masing meskipun pada beberapa acara juga menggunakan bahasa resmi seperti bahasa Indonesia. Jenis pantun sendiri memang memiliki berbagai macam jenisnya termasuk salah satunya jenis pantun jenaka.

Pengertian Pantun Jenaka Dan Contohnya Terbaru

Pantun dalam definisi bahasa Indonesianya sendiri merupakan bentuk puisi Indonesia (Melayu) yang tiap bait terdiri atas empat baris dengan sajak (a-b-a-b). Dimana memang pantun ini sendiri banyak sekali digunakan pada berbagai macam pertunjukan seni budaya ataupun pada ceremony acara dengan tujuan memberikan hiburan kepada para penonton. Seperti salah satunya yaitu pantun jenaka atau pantun lucu.

Dimana jenis pantun ini sama seperti jenis pantun lainnya terdiri dari empat baris dengan sajak a-b-a-b dimana yang membedakan tujuan dari pantun lucu atau jenaka ini untuk menghibur para pendengar atau penonton dengan guyonan-guyonan pada isi pantun tersebut. Ada banyak sekali saat ini berbagai macam jenis contoh dari pantun lucu atau jenaka, berikut ini beberapa contohnya terbaru yang bisa kamu gunakan dalam pentas seni budaya atau memandu acara.

1. Burung terbang memakai topi

Terbang ke awan seperti mimpi

Tertawa hati karena geli

Melihat kuda asyik bernyanyi.

2. Pohon manggis di tepi rawa

Tempat nenek tidur beradu

Sedang menangis nenek tertawa

Melihat kakek bermain gundu.

3. Elok berjalan kota tua

Kiri kanan berbatang sepat

Elok berbini orang tua

Perut kenyang ajaran dapat

4. Orang Sasak pergi ke Bali

Membawa pelita semuanya

Berbisik pekak dengan tuli

Tertawa si buta melihatnya.

5. Pohon jambu lebat daunnya

Dahan ditebang jatuh buahnya

Pusing aku melihat tingkahnya

Jalan terus meskipun jauh

Selain Pantun Jenaka, Ini Penjelasan Pantun Remaja Dan Contohnya Terbaru

Pantun sendiri memang banyak sekali jenisnya dimana tak hanya seperti jenis pantun jenaka yang sudah dijelaskan serta dirangkum beserta contohnya dari unsuska.ac.id diatas. Tetapi juga ada jenis pantun remaja yang dimana memang jenis pantun ini merupakan salah satu diantara jenis pantun yang seringkali digunakan dalam beberapa pentas budaya ataupun suatu acara. Dimana secara definisi pantun remaja merupakan pantun yang berkaitan dengan kehidupan remaja. Pantun remaja biasanya memiliki arti tentang percintaan, persahabatan, perkenalan, perasaan, beriba hati, pencarian jati diri hingga nasib. Berikut inilah contohnya terbaru lengkap dari pantun yang bisa kamu gunakan.

1. Ada nampan peminang kopi

Kopi dipinang bersama dengan pisang

Dari kapan abang pergi

Baru sekaranglah kembali pulang

2. Ambil setangkup si bunga melati

Hiasan rambut puteri nan jelita

Kenapa dinda tak sanggup lagi menanti

Mana perginya janji hendak setia

3. Anak bangau sedang menangis

Datang orang sungguh rupawan

Gula memang rasanya manis

Manis lagi senyumnya tuan

4. Anak gadis pergi mengaji

Membawa kitab berkerudung tipis

Ternyata adik cantik hati

Padahal muka bertampang bengis

5. Anak kerbau bertanduk panjang

Sedang berkubang di dalam lumpur

Berkali-kali sudah ku pandang

Cantiknya sungguh tidaklah luntur

Itulah tadi beberapa penjelasan mengenai berbagai macam jenis pantun termasuk seperti pantun lucu atau jenaka hingga pantun remaja dan juga beberapa contohnya lengkap yang bisa kamu jadikan alternatif contoh. Tentu pantun sendiri merupakan salah satu warisan budaya asli Indonesia yang dimana bertujuan untuk melestarikan budaya dalam hal ini berkaitan dengan bahasa dimana tentu bahasa merupakan salah satu identitas bagi bangsa Indonesia.

Leave a Comment